Cara Install Gcam di Xiaomi Mi 9T/K20 Pro Root dan Tanpa Root

Install Gcam Xiaomi MI 9T/K20 Pro – adakah sobat TIPSROM yang sedang menggunakan device xiaomi MI 97 atau dikenal dengan Xiaomi K20 Pro? Kalau iya kamu pasti sedang mencari tutorial cara memasang Gcam di MI 9T. Tepat sekali kali ini saya akan membagikan tutorial install gcam MI 9T / Xiaomi K20 Pro. Sebelum ke tutorial, kita kenalan dulu dengan Devicenya.

Xiaomi MI 9T hadir menyasar pasar kelas menengah keatas yang notabene banyak digunakan di segala usia. Hadir dengan Prosesor Sanpdragon 730 tentu sangat memikat pecinta prosesor snapdragon. Juga dibekali dengan pilihan RAM 6/64 gb atau 6/128 gb. Dengan spesifikasi tersebut, hp ini cocok sekali untuk dibuat gaming tentunya.

Selain mesinnya yang gahar, MI 9T jug hadir dengan triple camera, kamera belakang terdiri dari kamera wide 48 MP (f/1.8), kamera ultrawide 13 MP (f/2.4), dan kamera telephoto 8 MP (f/2.4). Sedangkan untuk kamera depannya dibekali sensor 20 MP yang kamera mengusung model pop up layaknya HP Oppo.

Dengan spesifikasi kamera tersebut, tentu akan sangat cocok sekali jika bisa di install Gcam. Dan ternyata, mengingat prosesor yang digunakan adalah snapdragon, maka sangat bisa untuk di install Gcam di MI 9T. Berikut Tutorial cara pasang Gcam di Xiaomi MI 9T.

Dengan menginstall Gcam, maka kamu bisa mengoptimalkan hasil jepretan dari Xiaomi MI 9T. Berikut beberapa fitur Gcam yang dapat berjalan di Xiaomi MI 9T.

  • Fitur HDR dan HDR+
  • ZSL
  • RAW Image
  • Potret Mode
  • Night Sight (Mode malam)
  • Super RES Zoom
  • Sticker AR
  • Slow Motion
  • Time Lapse

Jika kamu merasa kurang puas, kamu bisa mengatur konfigurasi Gcam, atau dengan mendownload modul yang tersedia di group telegram MI 9T.

Cara install Gcam di Xiaomi Mi9T/K20 Pro Tanpa Root 

Jika pada umumnya sebelum menginstall Gcam kita harus unlock cam2api. Namun untuk Xiaomi MI 9T kita tidak perlu repot, karena cam2api di xiaomi MI 9T sudah aktif. Namun jika ternyata device kamu belum aktif, kamu bisa mengaktifkannya dengan mengikuti > Cara Unlock Cam2api.

Selanjutnya, kamu tinggal download aplikasi Gcam untuk MI 9T/Xiaomi K20 pro disini. Pastikan kamu mendownload sesuai dengan device kamu.

Gcam untuk MI 9T/K20 Pro

Setelah file Gcam terdownload, tinggal diinstall seperti biasanya. Untuk setting kamera bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan kamu. Atau jika kamu masih bingung dengan setting Gcam, Cukup samakan dengan settingan dibwaha ini.

  • Rear camera model: Pixel 3 XL
  • Front camera model: Nexus 6P
  • HDR+ control: On
  • Use HDR+ enhanced in Potrait mode: On
  • (opsional) Pro Mode: O

Itulah tadi sedikit tutorial cara install Gcam di Xiaomi MI 9T / K20 Pro. Semoga bermanfaat sampai jumpa di artikel berikutnya.

Baca Juga :  Cara Install Gcam di Zenfone Max Pro M2 Tanpa Root

Satu pemikiran pada “Cara Install Gcam di Xiaomi Mi 9T/K20 Pro Root dan Tanpa Root”

Komentar ditutup.